Cirebon Online
Kabupaten Cirebon, – Grand final Turnamen Bola Volley Gala Desa yang mempertemukan tim putri dari Dukupuntang VS tim putri Legacy Cibogo berlangsung seru dan Menegangkan para official tim, pendukung dan penonton yang memadati halaman desa Cibogo kecamatan Waled kabupaten Cirebon.
Pertandingan final turnamen tersebut di mulai pukul 20.00 sampai 22.00 WIB dan berjalannya event mencapai puncak keramaian dan penuh ketegangan Begitu seru dengan teriakan pendukung dan penonton yang hadir.

Setelah melalui serangkaian pertandingan yang sengit, akhirnya tim Legacy Cibogo berhasil keluar sebagai juara pertama dengan mengalahkan tim putri dari Dukupuntang.
Kuwu desa Cibogo Ahmad Hudori menyampaikan, pada pertandingan final yang berlangsung ini disaksikan oleh ratusan penonton yang memadati lapangan voli.
“Ditambah lagi dengan sorak sorai dan semangat warga membakar suasana, menambah intensitas pertandingan yang sudah sangat kompetitif,” ungkapnya sambil melepas ketegangan dan bahagia setelah tim kesayangan memenangkan turnamen Gala Desa. Sabtu (5/4/2025).
Kuwu Ahmad Hudori juga mengapresiasi tim putri Legacy Cibogo yang menunjukkan permainan yang kompak, solid dan penuh strategi tim dengan membawa mereka pada kemenangan yang gemilang.
” Alhamdulillah kami memberikan apresiasi tinggi kepada semua tim peserta Bola Volley dan Karang Taruna Desa Cibogo yang menunjukkan sportivitas dan suksesnya penyelenggaraan turnamen ini,” tandasnya.
Lebih dari itu kata Kuwu yang akrab dipanggil Ahud, turnamen ini bukan hanya tentang mencari siapa yang terbaik, tetapi juga tentang mempererat persaudaraan dan kebersamaan antar desa.
“Saya sangat bangga dengan antusiasme dan partisipasi seluruh masyarakat,” tuturnya.
Sedangkan kepada tim putri Legacy Cibogo Kuwu Ahmad Hudori mengucapkan selamat kepada tim putri Legacy Cibogo atas kemenangan mereka dan mengapresiasi semangat sportivitas yang ditunjukkan oleh tim.
Kemenangan tim putri Legacy Cibogo disambut meriah oleh para pendukung mereka, yang langsung menggelar perayaan sederhana di lapangan.
Dengan berakhirnya turnamen ini, seluruh warga berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang, sebagai ajang untuk memupuk persatuan dan meningkatkan prestasi olahraga di wilayah Timur Cirebon. Pungkasnya. (Toto M Said)
More Stories
KAI Daop 3 Sediakan Layanan Kereta Api Murah dan Cepat “Perkuat Transportasi Publik”
Batalyon Arhanud 14/PWY dan Persit KCK Yonarhanud 14 PD III Siliwangi, Berikan Bantuan Paket Sekolah Ke SMPN 12 Kota Cirebon
Bupati Majalengka Hadiri Pelantikan Ketua PKK, Bunda PAUD, Bunda Literasi dan Ketua Posyandu Kecamatan