Januari 15, 2026

Cirebon Online

Kabar Jelas Informasi Luas

Pabrik Baru Invest Ke Kabupaten Brebes, Siap Buka 6.000 Lapangan Kerja

Cirebon Online

Jawa Tengah, Brebes – Kabupaten Brebes mendapat kepercayaan dari perusahaan yang investasi senilai Rp676 miliar, dan telah resmi melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan pabrik tekstil modern PT. Xianhai Knitting Indonesia di Desa Ciampel, Kecamatan Kersana. Jumat (11/7/2025).

Peletakan batu pertama dilakukan langsung oleh Wakil Menteri Perindustrian RI, Faisol Riza, didampingi Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma, dan jajaran Forkopimda setempat.

Tak sekadar membangun pabrik, PT. Xianhai Knitting Indonesia menjanjikan dampak besar bagi perekonomian daerah. 

Disampaikan Direktur Utama PT. Xianhai, pabrik yang akan dibangun di atas lahan strategis, diproyeksikan menyerap tenaga kerja hingga 6.000 orang. Jumlah ini dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal juga menciptakan ribuan peluang kerja.

“Kami akan menempatkan pengembangan SDM lokal sebagai prioritas utama dalam menciptakan lapangan kerja serta menyiapkan sistem pelatihan profesional dengan program pengembangan talenta kepemimpinan,” Katanya. 

Sedangkan Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma, menyambut antusias kehadiran investor besar ini. Menurutnya, investasi tersebut menjadi angin segar bagi masyarakat di tengah upaya pemerintah daerah menekan angka pengangguran dan kemiskinan.

“Ini bukan sekadar investasi ekonomi, tapi juga investasi sosial yang sangat berarti untuk masyarakat Brebes,” Ujarnya! 

Sementara itu, Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza menyampaikan dukungan penuh pemerintah pusat atas kehadiran pabrik tekstil tersebut. 

Menurutnya, ini menjadi bukti nyata bahwa Indonesia, khususnya Brebes, masih menjadi magnet utama bagi investor manufaktur, terutama industri tekstil.

“Industri tekstil adalah sektor strategis dengan kontribusi besar terhadap penyerapan tenaga kerja. Saya berharap proyek ini berjalan lancar dan menjadi model industri yang ramah lingkungan serta berpihak pada pemberdayaan masyarakat,” kata Faisol. (*) 

Spread the love