Januari 15, 2026

Cirebon Online

Kabar Jelas Informasi Luas

Sudah Tiga Kali SP Bupati “Warga Tuntut Kuwu Hulubanteng Di Non Aktifkan”

Cirebon Online

Kabupaten Cirebon, – Kembali warga Desa Hulubanteng Kecamatan Pabuaran Kabupaten Cirebon adakan aksi menuntut agar Bupati Cirebon segera menonaktifkan Kuwu Tiryo desa Hulubanteng.

Banyak persoalan yang di lakukan Kuwu baik ketidak jelasan penggunaan anggaran Desa dari tahun 2023,2024 dan 2025 serta pemecatan perangkat Desa hingga persoalan program PTSL yang disinyalir tidak jelas.

“Demo Ini bukan pertama kali tetapi sudah hampir ke empat kali baik di halaman kantor pemdes Hulubanteng maupun ke kantor Bupati Cirebon. Kata koordinator aksi masyarakat Eka dengan nada tinggi. Rabu (16/7/2025). 

Lebih jauh Eka menyampaikan di hadapan ratusan masa bahwa Kuwu Hulubanteng sudah tidak patut dengan kemampuan sebagai pigur pemimpin. Untuk itu mohon Bupati Cirebon untuk segera menonaktifkan Kuwu Hulubanteng Tiryo.

Pasalnya krisis kepercayaan terhadap Kuwu sudah begitu kuat di tengah tengah masyarakat.

“Jika Bupati tidak segera menonaktifkannya kami akan pengerahan masa lebih besar mengepung kantor Bupati,DPRD serta Dinas DPMPD Kabupaten Cirebon,” tegas Eka.

Sementara itu Camat Pabuaran Dedy Supardi menegaskan bahwa berkali kali adakan monev dan pembinaan baik administratif maupun phisik namun tidak pernah ada tindak lanjut dan progres yang di lakukan Kuwu Hulubanteng.

Dengan kejadian ini, dirinya sangat memperihatinkan akan kondisi Pemdes yang tidak maksimal dalam melayani publik dan transparansi anggaran Desa.

“Untuk itu pihaknya berjanji akan segera di konfirmasikan kepada Dinas terkait akan nasib Kuwu Hulubanteng,” ungkapnya. (Adang Juhandi)

Spread the love