Januari 16, 2026

Cirebon Online

Kabar Jelas Informasi Luas

Kuwu Desa Mundu Pesisir Pimpin Apel Pagi, Terus Tingkatkan Pelayanan dan Kedisiplinan Perangkat 

Cirebon Online

Kabupaten Cirebon, – Kuwu H. Khaerun Desa Mundu Pesisir Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon, pimpin apel pagi yang dilaksanakan setiap hari Senin.

Kegiatan apel pagi Pemerintah Desa Mundu Pesisir, merupakan sarana disiplin perangkat desa dan sarana tanggung jawab sebagai evaluasi yang telah berjalan. 

Disampaikan Kuwu H. Khaerun dalam pengarahannya kepada seluruh perangkat desa, perihal hasil kinerja dan tugas yang telah dilaksanakan dan program berikutnya untuk dijalankan. 

” Saya menekankan kepada seluruh perangkat Desa Mundu Pesisir tentang kedisiplinan dan tanggung jawab terhadap tugas dan fungsi masing-masing perangkat desa,” Tandasnya. Senin (8/9/2025). 

Kuwu H. Khaerun juga menambahkan, kepada seluruh Perangkat Desa, baik unsur Lembaga Kemasayarakan, Tenaga Kesehatan, Kader Pemberdayaan maupun Kepala Seksi (Kasi) yang ada di Pemerintah Desa Mundu Pesisir agar tetap semangat dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

 “Begitu juga agar kedisiplinan yang sudah kita lakukan selama ini tetap dipertahankan dan ditingkatkan,” pungkasnya. (Jamil) 

Spread the love