Januari 15, 2026

Cirebon Online

Kabar Jelas Informasi Luas

Dana Desa Terjun Bebas, FKKC Kecamatan Losari Samakan Persepsi

Cirebon Online

Kabupaten Cirebon, – Perubahan aturan Kemendes dan Kementrian Keuangan Republik Indonesia tentang penggunaan Dana Desa untuk lebih efesien dan efektif serta tepat sasaran yang bisa di rasakan langsung masyakarat Desa. 

Mengalami perubahan total secara merata yang dulu hampir setiap Desa mendapat 1 milyar bahkan lebih kini hanya di kisaran angka 375.000.000 dengan beberapa poin penggunaan yang sudah diatur pemerintah pusat.

Disampaikan ketua FKKC Kecamatan Losari kuwu Sunaji, untuk mengantisipasi gejolak di tengah masyarakat terutama lembaga Desa, pukesos, pos yandu serta kader Desa lainnya di berikan edukasi dan pemahaman tentang perubahan sistim penggunaan serta besaran anggaran Dana Desa yang mengalami terjun bebas.

“Akhirnya seluruh Kuwu Kecamatan Losari mengadakan rakor untuk menentukan arah kebijakan penggunaan dana desa agar bisa di pahami serta ada kesamaan persepsi terutama untuk honorarium lembaga Desa yang mengalami penurunan hampir 50 persen dar tahun sebelumnya.” Katanya. Selasa (6/1/2026). 

Masih kata kuwu Sunaji Desa Ambulu lebih dari itu mulai tahun anggaran 2026 biaya pos yandu, stunting diusulkan bisa di urus oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon.

Jadi, dengan kesamaan ploting anggaran Dana Desa untuk Kecamatan Losari termasuk BLT hanya untuk 5 kpm ditiap Desa mulai anggaran tahun 2026. Ungkapnya. 

Untuk itu, ada beberapa keputusan pada rakor FKKC Kecamatan Losari yang berlangsung di Pemdes Ambulu bisa di pahami dan di implementasikan oleh seluruh Kuwu. 

” Kita tetap semangat untuk membangun Desa lebih baik dan sejahtera.” ungkap Sunaji Ketua FKKC Kecamaran Losari Kabupaten Cirebon. (adang/jamil)

Spread the love