Januari 15, 2026

Cirebon Online

Kabar Jelas Informasi Luas

Dapur MBG Cikulak Kidul “Siap Beroperasi, Sesuai Aturan Pemerintah Pusat”

Cirebon Online

Kabupaten Cirebon, – Dapur Makanan Bergizi Gratis yang hari ini di resmikan operasionalnya baru menjangkau untuk dua Desa yaitu Cikulak Kidul dan Desa Cibogo Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon Jawa Barat.

Lounching dapur Makanan Bergizi Gratis tersebut dihadiri Forkompincam, Kuwu, Korwil Pendidikan Kepala Sekolah serta sejumlah undangan terkait lainnya.

Sekitar 1500 penerima manfaat dari dua Desa tersebut akan segera didistribusikan dan diharapkan semua bisa berjalan lancar sesuai dengan peraturan pemerintah pusat. ” Kata pengurus Yayasan dari Kuningan Jawa Barat H Hamdan ketika di temui usai launching dapur MBG di Cikulak Kidul Kecamatan Waled. Senin (11/1/2026). 

Sementara itu Camat Waled Hj  Atat Hartati menambahkan hadirnya dapur MBG di Wilayah Kecamatan Waled ini yang ke 6. Selain bisa mengcover seluruh siswa, bumil dan lansia dalam pemberian makan guzi gratis juga sebagai aspek pemberdayaan ekonomi dan tenaga kerja di Desa.

“Untuk itu dirinya menyambut baik dan positif demi menunjang masukan gizi kepada penerima manfaat yang dapat menunjang kecerdasan generasi muda.” Ungkapnya. 

Tak hanya itu, lanjut camat Waled, segala aturan baik menu pengelolahan hingga pengiriman ke penerima manfaat harus sesuai dengan SOP yang di gariskan Pemerintah Pusat dan jika ada kendala baik langsung maupun tidak langsung untuk segera bisa diatasi dengan baik.

“Selamat dan sukses atas diresmikannya dapur MBG yang ke 6 di wilayah Kecamatan Waled semoga bisa berjalan dengan baik,” Harapnya. (adang/jamil)

Spread the love