Cirebon Online
Majalengka, – TNI AU Majalengka berpaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan berlalu lintas, Satuan Polisi Militer Angkatan Udara (Satpomau) Lanud Sugiri Sukani (SKI) melaksanakan Gaktib Yustisi TW II Tahun 2025 di jalan utama wilayah Lanud, tepatnya didepan Primkopau Angkasa Lanud SKI, Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Senin, (2/6/2025).
Pelaksanaan razia menyasar seluruh pengguna jalan, termasuk personel militer, pegawai sipil, dan masyarakat umum yang melintas di jalan utama Lanud SKI.
Pemeriksaan difokuskan pada kelengkapan kendaraan seperti SIM, STNK, serta perlengkapan keselamatan pribadi seperti penggunaan helm bagi pengendara roda dua.
Dalam pelaksanaannya, masyarakat umum yang kedapatan belum memenuhi kelengkapan berkendara diberikan teguran pertama oleh personel Satpomau.
Teguran ini bersifat edukatif, sebagai bentuk pembinaan awal agar masyarakat lebih disiplin dan sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.
“Jami lakukan dengan pendekatan humanis, Ini bukan sekadar penindakan, tetapi edukasi agar masyarakat memahami bahwa keselamatan di jalan adalah tanggung jawab bersama,” ujar Komandan Satpomau Lanud SKI.
Selain penertiban, para pengendara juga diberi imbauan langsung untuk senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas, termasuk menggunakan helm dan kontrol kecepatan saat berkendara serta menjaga kondisi kendaraan agar tetap laik jalan.
Satpomau Lanud SKI berharap, kegiatan ini dapat mendorong terciptanya budaya tertib berlalu lintas, khususnya di wilayah jalan utama, Desa Gandawesi, Kecamatan ligung Kabupaten Majalengka. Pungkasnya. ***
Satpomau Lanud SKI Gelar Razia, Edukasi dan Penertiban Demi Keselamatan Bersama
Cirebon Online
Majalengka, – TNI AU Majalengka berpaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan berlalu lintas, Satuan Polisi Militer Angkatan Udara (Satpomau) Lanud Sugiri Sukani (SKI) melaksanakan Gaktib Yustisi TW II Tahun 2025 di jalan utama wilayah Lanud, tepatnya didepan Primkopau Angkasa Lanud SKI, Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, Senin, (2/6/2025).
Pelaksanaan razia menyasar seluruh pengguna jalan, termasuk personel militer, pegawai sipil, dan masyarakat umum yang melintas di jalan utama Lanud SKI.
Pemeriksaan difokuskan pada kelengkapan kendaraan seperti SIM, STNK, serta perlengkapan keselamatan pribadi seperti penggunaan helm bagi pengendara roda dua.
Dalam pelaksanaannya, masyarakat umum yang kedapatan belum memenuhi kelengkapan berkendara diberikan teguran pertama oleh personel Satpomau.
Teguran ini bersifat edukatif, sebagai bentuk pembinaan awal agar masyarakat lebih disiplin dan sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas.
“Jami lakukan dengan pendekatan humanis, Ini bukan sekadar penindakan, tetapi edukasi agar masyarakat memahami bahwa keselamatan di jalan adalah tanggung jawab bersama,” ujar Komandan Satpomau Lanud SKI.
Selain penertiban, para pengendara juga diberi imbauan langsung untuk senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas, termasuk menggunakan helm dan kontrol kecepatan saat berkendara serta menjaga kondisi kendaraan agar tetap laik jalan.
Satpomau Lanud SKI berharap, kegiatan ini dapat mendorong terciptanya budaya tertib berlalu lintas, khususnya di wilayah jalan utama, Desa Gandawesi, Kecamatan ligung Kabupaten Majalengka. Pungkasnya. ***
More Stories
KAI Daop 3 Sediakan Layanan Kereta Api Murah dan Cepat “Perkuat Transportasi Publik”
Batalyon Arhanud 14/PWY dan Persit KCK Yonarhanud 14 PD III Siliwangi, Berikan Bantuan Paket Sekolah Ke SMPN 12 Kota Cirebon
Bupati Majalengka Hadiri Pelantikan Ketua PKK, Bunda PAUD, Bunda Literasi dan Ketua Posyandu Kecamatan